Perbedaan Antara Vitamin dan Mineral

Vitamin dan mineral adalah zat yang diperlukan untuk menjaga kesehatan tubuh. Beberapa orang menganggapnya sama satu sama lain, padahal kedua zat tersebut sangat berbeda. Satu-satunya kesamaan yang kedua zat tersebut adalah, tubuh memerlukan keduanya untuk menjaga kesehatan.

Salah satu perbedaan utamanya adalah, vitamin terbentuk dari senyawa organik, sedangkan mineral terbentuk dari senyawa anorganik. Vitamin berasal dari tumbuh-tumbuhan dan hewan, sedangkan mineral berasal dari air dan tanah.

Vitamin dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu yang larut dalam air, dan yang larut dalam lemak.  Mineral juga dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu mineral makro dan trace mineral. Vitamin yang larut dalam air harus diambil dengan
air dan tidak dapat disimpan dalam tubuh. Tapi vitamin yang larut dalam lemak bisa dilarutkan dalam sel-sel lemak tubuh dan bisa disimpan. Mineral makro adalah mineral yang dibutuhkan dalam jumlah besar oleh tubuh. Sedangkan Trace mineral adalah mineral yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah kecil saja.

Dari sisi kimiawi, rangkaian senyawa pembentuk mineral lebih sederhana dibandingkan dengan vitamin. Pada dasarnya semua jenis vitamin dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Sementara, tidak semua mineral dibutuhkan oleh tubuh. Beberapa contoh vitamin yang diperlukan oleh tubuh adalah vitamin, B, C, D, K dan E. Sementara mineral yang sangat penting bagi tubuh adalah kalsium, magnesium, zinc, yodium, natrium, tembaga, kromium, besi, belerang, mangan, kalium dan fosfor

Vitamin mudah hancur atau rusak jika terkena panas atau zat kimia lain. Maka kita harus sangat berhati-hati saat memasak dan menyiapkan makanan. Di sisi lain, mineral tidak mudah rusak meski terkena panas, reaksi kimia atau sinar matahari. Jadi dapat dikatakan jika vitamin adalah zat yang mudah rusak, sedangkan mineral adalah zat yang tak mudah rusak.

Vitamin dapat disebut sebagai senyawa kimia dan mineral dapat disebut sebagai unsur-unsur kimia. Vitamin dan mineral melakukan fungsi yang berbeda dalam tubuh. Misalnya Vitamin membantu dalam melepaskan kalori dari makanan, mengembangkan sel darah merah, pembekuan darah serta untuk menjaga kesehatan kulit, mata, dan rambut. Sementara mineral diperlukan dalam pembentukan tulang dan gigi, pembekuan darah, kontraksi otot dan juga dalam menjaga keseimbangan tingkat asam-basa dalam darah.

Ringkasan
  • Vitamin adalah senyawa organiksedangkan mineral bersifat anorganik.
  • Vitamin berasal dari tumbuhan dan hewan, sedangkan mineral didapat dari tanah dan air.
  • Bentuk kimia mineral lebih sederhana daripada vitamin.
  • Semua vitamin diperlukan bagi tubuh, sedangkan tidak semua mineral diperlukan oleh tubuh.

1 komentar: