Tampilkan postingan dengan label Sains. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Sains. Tampilkan semua postingan

Perbedaan Antara Penguapan dan Pendidihan

 Penguapan yang terjadi pada permukaan benda cair disebut penguapan cairan. Ini adalah keadaan transisi dari benda cair menjadi gas. Proses ini terjadi secara perlahan dan tidak dapat dilihat secara gamblang oleh mata. Hal ini terjadi ketika ada permukaan benda cair yang terpapar molekul udara, kemudian air berubah menjadi uap dan uap tersebut naik dan membentuk awan di atmosfir.

Mendidih terjadi pada seluruh massa zat cair dan pada saat yang sama juga terjadi penguapan cairan. Hal ini terjadi dengan sangat cepat. Hal ini terjadi ketika tekanan uap zat cair sama dengan tekanan yang diberikan oleh lingkungan sekitar. Ini juga merupakan fase transisi. Pemdidihan terjadi dalam tiga tahapan yang berbeda: pendidihan nukleasi didih, pendidihan  transisi dan pendidihan lapisan film. Tidak ada tahap-tahap tersebut dalam penguapan.

Perbedaan Antara Garam dan Garam Beryodium

Menurut ilmu kimia, garam adalah kristal yang terdiri dari elemen natrium dan elemn klorida. Garam juga digunakan sebagai bumbu masakan, dan berperan sebagai pemberi rasa yang paling dasar. Garam juga memiliki karakteristik yang unik, karena dapat menjadi pengawet makanan alami yang bermanfaat bagi kesehatan.

Garam yang dikonsumsi manusia diperoleh dari penguapan air laut atau endapan batuan. Garam dari endapan batu memiliki warna keabu-abuan karena mengandung mineral yang berbeda. Garam air laut yang baik ditambang dari dasar laut atau residu dari proses penguapan air laut. Ketika garam diambil dari sumbernya, terkadang garam masih harus diproses terlebih dahulu, dan kadang bisa langsung digunakan.

Perbedaan Antara WiFi dan Bluetooth

Wifi dan Bluetooth merupakan dua pilihan koneksi nirkabel yang sangat sering digunakan dalam perangkat portabel seperti smartphone, tablet dan Netbook. WiFi adalah koneksi jaringan nirkabel yang memungkinkan komputer untuk terhubung ke internet. Teknologi ini dikembangkan sebagai alternatif pengganti bagi jaringan yang memakai kabel sebagai penghantar akses sinyal internet. Sedangkan Bluetooth, adalah standar teknologi yang dikembangkan untuk digunakan di ponsel. Teknologi ini diciptakan untuk menggantikan koneksi inframerah yang memiliki banyak keterbatasan. Bluetooth digunakan untuk mengirim file kecil dari satu perangkat ke perangkat lainnya dan juga digunakan untuk menghubungkan perangkat lain seperti

Perbedaan Antara Asteroid dan Meteor

Ukuran asteroid relatif kecil, dan tidak aktif seperti bintang, asteroid tersusun dari batuan yang mengorbit pada Matahari sementara meteor adalah fenomena cahaya yang terjadi ketika sebuah partikel dari sebuah komet atau asteroid (Meteoroid) memasuki atmosfer bumi dan menguap karena gesekan dengan lapisan atmosfer. Fenomena ini juga dikenal dengan istilah bintang jatuh.

Para ilmuwan mengatakan jika beberapa asteroid mendekati bumi dan sebagian ada yang dapat menghantam bumi, karena ukurannya yang begitu besar, hingga tidak habis terkikis saat bergesekan dengan atmosfer buni. Asteroid yang belum terkikis habis menjadi meteor dan berhasil menghantam bumi seringkali menciptakan kawah, seperti kawah yang tercipta di Semenanjung

Perbedaan Antara Modem dan Router

 Ketika anda berlangganan jasa penyedia layanan internet atau ISP(Internet Service Provider), biasanya anda akan menerima sebuah alat berbentuk kotak yang terhubung ke saluran telepon dan ke komputer anda. Alat tersebut berfungsi sebagai sebagai modem sekaligus router. Modem adalah perangkat yang bertugas untuk berhubungan dengan ISP melalui saluran telepon, sedangkan router adalah perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan secara bersama-sama, dalam hal ini jaringan komputer dan

Perbedaan Antara AM dan FM

 AM dan FM adalah dua jenis metode atau frekuensi yang sangat populer dan sangat berbeda meskipun memiliki fungsi yang sama  yaitu, mengirimkan informasi melalui gelombang udara. AM adalah kepanjangan dari amplitudo modulasi sementara FM adalah kepanjangan dari frekuensi modulasi. Tapi apa sih yang dimaksud dengan  modulasi? Modulasi adalah tindakan memodifikasi aspek tertentu dari sebuah pembawa frekuensi sesuai dengan informasi yang akan sedang dikirim. Hal ini berarti jika AM memodifikasi amplitudo pembawa frekuensi sementara

Perbedaan Antara Analog dan Digital

Dalam bidang teknologi, istilah analog dan digital mengacu pada dua macam proses pengiriman atau transmisi sinyal listrik. Biasanya suatu informasi akan diubah menjadi sinyal listrik, baik informasi yang bersifat audio maupun yang visual. Informasi yang sudah diterjemahkan menjadi sinyal listrik, kemudian akan segera ditransmisikan. Untuk format analog, terjemahan dari data sinyal listrik akan mempunyai banyak variasi amplitudo. Sedangkan untuk format digital, data yang memiliki format bilangan biner akan diterjemahkan menjadi dua amplitudo yang berbeda untuk mewakili

Perbedaan Antara Pilek dan Flu


Flu dan pilek adalah penyakit yang mengganggu pernapasan, keduanya sama-sama disebabkan oleh patogen, namun memiliki beberapa perbedaan. Kedua penyakit tersebut, memiliki gejala yang mirip satu sama lain. Oleh karena itu, agak sulit untuk membedakan kedua penyakit tersebut, jika hanya dengan melihat gejalanya saja.

Penyakit flu jauh lebih berbahaya dari sekedar pilek. Gejala yang muncul pada penyakit flu biasanya seperti demam, nyeri pada tubuh, kelelahan yang sangat ekstrim,

Perbedaan Vena dan Arteri


 Arteri dan vena adalah dua jenis pembuluh darah pada tubuh manusia. Meski sama-sama pembuluh darah, tapi fungsinya agak berbeda. Arteri bertugas membawa darah dari jantung ke seluruh tubuh, sedang pembuluh vena bertugas membawa darah dari seluruh tubuh menuju ke jantung kembali. Semua arteri kecuali arteri pulmonalis dan arteri pusar, membawa darah yang kaya oksigen, sementara semua pembuluh vena membawa darah yang kandungan oksigennya telah diambil oleh

Perbedaan Antara Batu dan Mineral

Mineral adalah susunan solid yang tercipta secara alami di bumi. Sementara batu adalah kombinasi yang solid dari berbagai susunan mineral, yang juga tercipta secara alami.

Mineral memiliki komposisi kimia yang unik dan tentu terbentuk dalam struktur kristal dan berbagaibentuk. Karena batu bisa tersusun dari beberapa macam mineral yang diklasifikasikan menurut proses pembentukannya. Sebuah batu juga dapat terbentuk dari sisa-sisa zat organik dan mineraloids.